DOA YANG MERENDAHKAN TUHAN
Aku melihat dalam sebuah narasi video elektronikaEngkau berdo'a dengan gelak tangis penuh dramaMemanjatkan do'a kepada Tuhan alam semestaAku mendengar dalam beritaTelah berdiri kokoh panggung sandiwaraBerisi aura politikaTerbalut kata "mengetuk pintu surga"Aku menyimak lantunan doaYang kau bawa di arah sanaBagaikan tong tanpa maknaLaksana bias fatamorganaSelemah itukah Tuhan yang kau mintai doaDengan berkata "kami khawatir tidak ada lagi yang menyembahmu"Padahal kau tahu umat bukan hanya di IndonesiaJustru banyak tersebar diberbagai penjuruSemiskin itukah Tuhan yang kau mintai doaDengan bermakna kalam "Tuhan butuh penyembahanmu"Padahal kau tahu Tuhan maha kuasaAtas apa yang ada di dalam dirimuSerendah itukah Tuhan yang kau mintai doaDengan mengumbar gelak ancamanmuBila Tuhan tidak memenangkannyaPadahal engkau tahu Tuhan tidak butuh penyembahanmuMakhluk macam apa kau yang sekarang iniBertindak bagai Tuhan di atas TuhanPura-pura kah kau yang sekarang iniTanpa sadar bahwa dramamu ituSyarat akan nafsu yang menguasai diriTibalah lupa bahawa doamu itu adalah:DOA YANG MERENDAHKAN TUHAN
0 Komentar